Minggu, 26 April 2020

MENINGKATKAN KEHIDUPAN ROHANI


Senin, 27 April 2020

MENINGKATKAN KEHIDUPAN ROHANI 

Pekerjaan yang tidak pernah selesai adalah pekerjaan yang tidak pernah dimulai.

Amsal 6 : 10
Tidur sebentar lagi, mengantuk sebentar lagi, melipat tangan sebentar lagi untuk tinggal berbaring.

Kebingungan mendatangkan begitu banyak kesulitan, apalagi saat ini! kita tidak tahu harus mengerjakan apa? sebab setiap hari kita hanya tidur-tiduran tanpa bisa melakukan kegiatan apapun juga.

Amsal 6 : 11
maka datanglah kemiskinan kepadamu seperti seorang penyerbu, dan kekurangan seperti orang yang bersenjata. 

Akibat yang paling fatal adalah datangnya kemiskinan, perut lapar akan memaksa orang bertindak anarkis, kejahatan, dan kebrutalan akan meningkat pesat jauh meninggalkan iman dan pengharapan.

Lukas 18 : 8
Aku berkata kepadamu : Ia akan segera membenarkan mereka. Akan tetapi, jika Anak Manusia itu datang, adakah Ia mendapati iman di bumi ?

Tanda dimulainya akhir jaman semakin jelas dan pasti, jangan terbuai oleh keadaan yang serba tidak pasti, jangan ikuti hoax dan berita yang membingungkan, sebaiknya kita fokus kepada Firman Tuhan.

Matius 26 : 41
Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan: roh memang penurut, tetapi daging lemah.

Jangan ikuti kedagingan kita, tingkatkan doa dan pujian penyembahan kepada Tuhan, mari kita pakai kesempatan lock down ini untuk lebih mendekat pada Tuhan.

1 Korintus 10 : 13
Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya. 

Jangan menyalahkan Tuhan dan siapapun juga, jangan panik, takut dan kuatir dekatkan diri pada Tuhan, minta tuntunan dan petunjukNya, dalam situasi sekarang kita pasti akan diberi jalan keluar oleh Tuhan.

Yakobus 1 : 12
Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia.

Tuhan Yesus memberkati

Tidak ada komentar:

Posting Komentar